Microsoft baru saja memperkenalkan komputer tablet hybrid terbaru mereka yaitu Surface 3. Tablet tersebut sejatinya adalah versi murah dari Surface Pro 3. Tablet yang bisa menjalankan aplikasi office secara utuh ini hadir dengan desain yang menawan dan elegan.
Layar yang dimiliki Surface 3 berukuran 10,8 inci dengan rasio 3:2 serta mengusung resolusi Full HD 1920 x 1280 pixel. Tablet Surface 3 dipersenjatai dengan prosesor 64-bit quad-core Intel Atom x7 yang ditemani dengan RAM sebesar 2GB.
Baca juga:
Untuk penyimpanan data, tablet ini dibekali dengan memori internal yang relatif besar yaitu 64GB, itupun masih bisa diupgrade kapasitasnya dengan kartu microSD. Sistem operasi yang digunakan oleh Surface 3 adalah Windows 8.1 64-bit yang mempunyai opsi upgrade ke Windows 10.
Seperti disebutkan di muka, tablet ini bisa menjalankan aplikasi office secara utuh, adapun aplikasi office yang disertakan di tablet ini adalah Office 365 yang gratis digunakan selama setahun. Mengutip dari Surface Blog, Kamis, 2 April 2015, Tablet ini juga dilengkapi dengan aksesoris khas Surface seperti kickstand, pena stilus, Type Cover, dan Docking Station.
Microsoft membekali tablet ini dengan kamera belakang beresolusi 8 megapixel yang sanggup merekam video Full HD 1080p. Sedangkan untuk kamera depan, Surface 3 memakai kamera beresolusi 3,5 megapixel. Tablet ini sendiri akan hadir dalam beberapa varian salah satunya adalah versi 4G LTE. Untuk harga, Surface 3 dibanderol mulai harga 499 dolar.